You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Baru Dilantik, Kadis SDA Siap Buat Terobosan
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Kadis SDA Siap Bergerak Cepat Laksanakan Program Prioritas

Kepala Dinas Sumber Daya (SDA) Provinsi DKI Jakarta yang baru saja dilantik, Juaini Yusuf siap bergerak cepat melaksanakan berbagai program prioritas.

Kami akan membuat terobosan baru,

Juaini mengatakan, perhatian khusus akan diberika kepada empat hal yakni, penanganan banjir, sheetpile laut, air limbah, serta pengelolaan waduk, sungai dan setu.

"Perlu perubahan-perubahan, terutama yang selama ini mungkin belum dikerjaan. Insya Allah ke depan kami akan membuat terobosan baru," ujarnya, usai dilantik menjadi Kepala Dinas SDA oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Senin (8/7).

Sudin SDA Bangun Tanggul IPAL di Pulau Panggang

Juaini menjelaskan, program naturalisasi waduk dan sungai akan terus dilanjutkan. Bahkan, dirinya akan melakukan terobosan dengan berencana membuat ruang interaksi warga di sekitar sungai dan waduk.

"Kami akan lebih mengoptimalkan lagi tempat berinteraksi masyarakat di sekitar sungai maupun waduk," terangnya.

Menurutnya, penguatan sumber daya manusia dan ketersediaan pompa serta armada yang prima untuk mengantisipasi banjir juga akan menjadi fokus perhatian. Selain itu, pengerukan sungai dan waduk yang sudah berjalan akan semakin diintensifkan.

"Pengerukan yang sudah berjalan kita lebih intensifkan, penampungan air di sungai-sungai itu lebih luas, agar bisa mencegah potensi banjir," ungkapnya.

Ia menambahkan, dengan bekal pengalaman selama bertugas di Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Pusat, dirinya optimistis dapat mengemban tugas dengan baik demi kepentingan warga Jakarta.

"Sebagai langkah awal tentu saya akan melakukan konsolidasi terlebih dahulu untuk bersama-sama mengidentifikasi masalah dan mencari solusi terbaik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1279 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati